Dalam rangkaian kegiatan Program Hibah Kurikulum Berbasis Kompetensi 2013, Hari Kamis, 12 September 2013 di Auditorium Kampus 3 UWG, Program Studi Teknik Elektro mengadakan Workshop Perumusan Profil dan Kompetensi Lulusan Program Studi dengan menghadirkan pakar dari ITS : Prof. Dr. Eng. Imam Robandi (Guru Besar Elektroteknik ITS).
Melalui kegiatan workshop ini diharapkan sebuah perguruan tinggi khususnya program studi memiliki Kompetensi Unggul, yang berbeda yang dapat menjadi rujukan bagi masyarakat dan pengembangan iptek. UWG sebagai Perguruan Tinggi harus bisa memiliki ciri khas atau program studi unggulan yang tidak dimiliki oleh perguruan tinggi lain (marketing segmentation) dengan kompetensi lulusan program studi yang mampu mencetak SDM berkualitas dan profesional.
Prof. Dr. Eng. Imam Robandi juga menyampaikan beberapa tip agar perguruan tinggi dapat maju. Beberapa pertanyaan berikut perlu ditemukan jawabannya, yakni Output apa yang diinginkan? Kekuatan apa yang dimiliki? Ada pesaingkah ?Yang sekarang Anda kerjakan apa? Jawaban tetrsebut harus dapat disandingkan dengan dengan upaya-upaya antisipasi globalisasi, kerjasama, dan menciptakan competitive values
Acara dipandu oleh Ir. Fachrudin, MT (dosen FT), yang juga merupakan mahasiswa S3 bimbingan Pro. Iman Robandi. Â Hadir dalam acara tersebut antara lain Rektor, Wakil Rektor, para Dekan, kajur dan para dosen, serta undangan dari PTN/PTS yang memiliki program studi Teknik Elektro (san/pip)



