STUDI LAPANG MHS TEKNIK SIPIL KE BOJONEGORO

oleh | Apr 26, 2017 | Berita | 0 Komentar

UWG (26/04/2017), Sebanyak 30 mahasiswa Program Studi Teknik Sipil melakukan kunjungan ke Proyek Pembangunan Fly Over Bojonegoro. Kunjungan ini dimaksudkan agar mahasiswa mengetahui secara langsung bagaimana ilmu yang dipelajari di bangku kuliah diterapkan di lapang. “Dengan mengetahui langsung penerapannya di lapang, biasanya pemahaman dan ingatan para mahasiswa menjadi lebih jelas dan kuat,” demikian ungkap salah seorang pendamping, Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST, MT, yang juga Wakil Rektor III UWG.

Mereka adalah para mahasiswa yang mengambil mata kuliah Mekanika Tanah II dibawah dosen pengampu Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST, MT dan mata kuliah Geometrik Jalan dengan dosen pengampu Ir. Aji Suraji, MSc, salah seorang mantan Ketua LPPM UWG.

Pada saat kunjungan, Proyek Pembangunan Fly Over Ruas Jalan Babat – Batas Kota Bojonegoro tersebut sedang melakukan kegiatan penyelidikan tanah (soil investigation) untuk mendisain pondasi fly over, mendisain perkerasan jalan dan drainase. “Penyelidikan tanah dilakukan pada 2 titik bor di Kecamatan Baureno, yaitu pada JPL 239 dan JPL 249, dengan melakukan 3 uji, yaitu uji SPT, bor mesin dan uji CPT,” demikian Agus Tugas. Uji SPT dilakukan sampai kedalaman 30 m fimana tiap 2,5 m diambil sampel tanah asli (undisturbed). Sementara uji CPT atau uji sondir dilakukan hingga kedalaman tanah keras.

Disisi lain, Aji Suraji menjelaskan bahwa di ruas jalan antara Babat sampai dengan batas Kota Bojonegoro ini terdapat perlintasan kereta api yang dalam 24 jam dilalui lebih dari 52 kali. Disamping demi keamanan pengguna jalan, kondisi ini berpotensi menimbulkan kemacetan meskipun lalu lintas di daerah tersebut tidak begitu padat. Untuk mengurangi potensi kemacetan di simpang tak sebidang perlintasan kereta api itulah maka solusinya adalah dengan membangun fly over.

Kuliah lapang ini disambut baik oleh para mahasiswa karena belajar langsung di lapang akan sangat menambah wawasan keilmuan mereka. (san/pip/red:rita)

 

Berita Terbaru UWG