MALANG – Salah satu perguruan karate dalam naungan FORKI, Institut Karate-Do Nasional (Inkanas), menggelar kejuaraan antar dojo pada 1-2 Maret 2014 mendatang. Kejuaraan bertajuk Piala Rektor Universitas Widyagama ini akan mempertemukan para atlet se-Jawa Timur (Jatim) untuk mewakili dojonya masing-masing. Para atlet itu akan bertarung untuk menjadi yang terbaik di Gedung Widyagraha Universitas Widyagama Malang.
Koordinator Adm Pertandingan, Rani Murti Wulandari menyatakan pihaknya telah mengirimkan 15 undangan yang disebar kepada tim-tim dari luar Malang. Antara lain dari wilayah Tuban, Blitar, Kediri, Surabaya, Tulungagung, Bojonegoro, Probolinggo, Pasuruan (kabupaten dan kota), Jember, Bondowoso, Banyuwangi, Mojokerto, Sidoarjo dan Jombang.
“Dari daerah-daerah itu sudah diberi informasi kalau yang dapat ikut pertandingan ini atlet-atlet pemula yang jarang mengikuti pertandingan besar,” ujar Rani, sapaan akrabnya, kepada ketika ditemui Malang Post.
Wanita yang juga menjabat sebagai Sekretaris Umum Inkanas ini mengungkapkan bahwa Piala Rektor Universitas Widyagama ini memang sengaja ditujukan bagi atlet karate pemula yang jarang mengikuti kejuaraan besar. “Kejuaraan ini memang tidak sebesar Malang Open karena kita mencari bibit-bibit baru karate, dan mewadahi atlet-atlet pemula,” tambah Rani.
Mengenai nomor yang dilombakan dalam even ini, Rani menyebut sebanyak 61 nomor yang dilombakan. Nomor-nomor itu terdiri dari beberapa kelas yang berdasarkan klasifikasi SD, SMP, SMA, dan Senior. Dari nomor-nomor itu, baik putra maupun putri bertanding di nomor yang berbeda di setiap kelasnya.
Menurut Rani, kejuaraan ini merupakan agenda tahunan dari perguruan Inkanas. Even ini juga terselenggara atas kerjasama dengan pihak Universitas Widyagama Malang. Ia menambahkan, kerjasama ini merupakan tindak lanjut dari kerjasama yang telah lama terjalin. “Ada cabang Inkanas yang selama ini latihan di Widyagama,” lanjut mahasiswi jurusan Ilmu Komunikasi UB ini.
Sementara itu, mulai kemarin (12/2) pihak penyelenggara sudah membuka pendaftaran bagi peserta. Pendaftaran ini akan ditutup sehari sebelum hari pelaksanaan pertandingan, tepatnya pada 28 Februari 2014 mendatang. Pendaftaran dilakukan di Kantor Sekretariat Inkanas Jalan Ikan Paus VII no. 4 Malang, sedangkan khusus pada tanggal 28 Februari 2014 pendaftaran langsung dilakukan di Gedung Widyagraha Universitas Widyagama Jl. Borobudur 35 Malang. Demikian press Realease Panitia Pelaksana UWG kepada Malang Post, Wednesday, 12 February 2014 13:03
…(san/pip)



