UWG TINGKATKAN KERAGAAN KELOMPOK USAHA MIKRO JAMU HERBAL BERBASIS GULMA

oleh | Jul 30, 2018 | Berita | 0 Komentar

Masyarakat Indonesia yang mayoritas gemar minum jamu tradisional ditangkap oleh Kampus Inovasi Universitas Widyagama Malang sebagai bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk Program Kemitraan Masyarakat (PKM).

Dr. Ir. Ririen Prihandarini, MS, dosen Fakultas Pertanian memandang bahwa sangat tidak mungkin penggemar jamu tradisional ini harus membuat dan mengerjakan sendiri minuman sehat tersebut setiap hari. Dengan dasar pertimbangan inilah maka dibantu oleh Ir. Untung Sugiarti, MP, Ririen menginovasi mereka dengan alat produksi modern yang mampu membuat jamu dapat dikonsumsi dalam jangka waktu yang relatif lama dengan kualitas yang lebih tinggi.

Memanfaatkan gulma tumbuhan pengganggu juga menjadi bagian dari inovasi yang diimplementasikan kepada pengusaha Jamu Herbal Dua Daun di Wilayah Jabung Sukapuro Kabupaten Malang dan Jamu Omah Herbal Tanjung Putra Yudha Sukun Kota Malang ini.

Kegiatan yang juga melibatkan alumni Andik Kurniawan, SP ini diawali dengan sosialisasi program, wawancara, penyuluhan, pelatihan dan pemberian bantuan alat-alat produksi yang lebih modern. Melalui kegiatan ini diharapkan para mitra pengusaha jamu herbal mendapatkan pengetahuan tentang teknik pengembangan produk, ketrampilan tentang produk powder dan cara-cara pemasaran yang kekinian dan meninggalkan proses produksi konvensional yang biasanya membutuhkan waktu dan tenaga kerja lebih banyak.

Ririen berharap, dengan kegiatan yang didanai oleh DRPM Kemenristek Dikti ini, mitra pengusaha jamu herbal dapat cepat menangkap peluang order yang lebih besar dalam waktu yang lebih singkat dan kondisi ini pada giliran selanjutnya diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan konsumen. (san/pip/red:rh)

 

Berita Terbaru UWG