REKTOR UWG: WASPADAI PENYUSUPAN PAHAM RADIKALISME DI UWG

oleh | Agu 6, 2018 | Berita | 0 Komentar

“Waspadai penyusupan paham radikalisme di lingkungan kampus. Ada dugaan kegiatan ini dimulai pada masa prakuliah dengan mendekati para mahasiswa baru dengan dalih membantu mempersiapkan segala sesuatu kebutuhan mahasiswa baru pada program pengenalan kampus,” demikian antara lain amanat Rektor Universitas Widyagama Malang Prof. Dr. Ir. Iwan Nugroho, MS pada Pelantikan Pengurus Organisasi Mahasiswa di lingkungan Kampus Inovasi UWG, Senin 7 Agustus 2018.

Sebelum Wakil Rektor Ill Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST, MT membacakan Surat Keputusan Rektor tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Ketua Organisasi Mahasiswa (Ormawa) periode 2018-2019 tersebut, disampaikan beberapa prestasi terakhir ormawa yang dibidanginya. Juga disampaikan rencana pemberangkatan delegasi UWG ke MTQM Regional Jatim di Jember tgl 11-13 Agustus 2018 mendatang.

Tahun 2018 ini Rektor melantik 38 ketua ormawa UWG, yang terdiri dari 5 BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa), 5 DPM (Dewan Perwakilan Mahasiswa), 11 HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) dan 17 UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa). Jumlah ini bertambah 2 UKM dari tahun sebelumnya. UKM baru tersebut adalah UKM Taekwondo dan UKM PSHT.

Pada acara pelantikan yang dihadiri oleh para wakil rektor, para dekan, dan para pembina ormawa tersebut, Rektor UWG juga menyampaikan bahwa dalam waktu dekat para ketua ormawa ini akan diberikan bekal kepemimpinan, kedisiplinan dan wawasan empat pilar yaitu Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI dalam sebuah program character building, bekerjasama dengan Pusdik Belanegara Malang.

Setelah pelantikan dan pelaksanaan character building nanti, program pertama sinergi dari ke-38 ormawa ini adalah menyambut kedatangan para mahasiswa baru tahun akademik 2018-2019, yang dirancang akan diselenggarakan pada awal September 2019. (san/pip/red:rh)

 

Berita Terbaru UWG