KULIAH UMUM EDUKASI KEBANKSENTRALAN di FE

by | Sep 30, 2014 | Berita | 0 comments

IMG_5485Fakultas Ekonomi mengadakan Kuliah Umum tentang Edukasi Kebanksentralan kerja sama antara Fakultas Ekonomi dengan Bank Indonesia Cabang Malang, pada hari Selasa 30 September 2014 bertempat di ruang F9 Kampus II Universitas Widyagama Malang. Acara kuliah umum seperti ini sudah menjadi agenda rutin dari Fakultas Ekonomi yang bertujuan selain menjalin mitra dengan dunia perbankan juga untuk menambah wawasan keilmuan bagi mahasiswa Fakultas Ekonomi selain apa yang didapat dibangku kuliah sebagai bekal nantinya di dunia kerja setelah lulus dari Universitas Widyagama Malang ini. Hadir dalam acara kuliah umum tersebut; mahasiswa Fakultas Ekonomi jurusan manajemen dan akuntansi (sejumlah 120 mahasiswa), Dekan Fakultas Ekonomi (Dr. Gunarianto, MSi), bapak Edi Christianto (Manajer Humas BI Cabang Malang), bapak Nyoman Mahendra (Asisten Manajer Operasional BI Cabang Malang), bapak / ibu dosen Fakultas Ekonomi UWG. (san/pip)berita selengkapnya…..

 

Berita Terbaru UWG