TIM UWG Raih Juara III LKTI PERHUTANI JATIM 2016

by | Oct 28, 2016 | Berita | 0 comments

JUARA III LKTI PERHUTANI JATIM 2016Kabar gembira diterima oleh HUMAS dari wakil rektor III (bapak Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST., MT.) yang turut mendampingi TIM UWG dalam ajang Ilmiah yang diselenggarakan oleh Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Timur pada Jumat (21/10/2016), sebuah kabar menggembirakan untuk Sivitas Universitas Widyagama Malang. sejak dikirim pada kamis, 20 Oktober 2016 sebagai nominasi LKTI PERHUTANI yang diselenggarakan di Hotel Purnama Batu, dan ternyata presentasi yang disajikan oleh Febri dkk (TIM LKTI UWG) berhasil menarik simpati dari dewan juri, dan pada jumat 21 Oktober 2016 dinyatakan sebagai juara III ajang LTKI Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Timur tahun 2016.

IMG_9864Sungguh prestasi yang membanggakan ditunjukkan oleh mahasiswa UWG untuk kesekian kalinya, Febri yang dulu pada tahun 2013 juga meraih juara II dalam Lomba Debat Nasional yang diselenggarakan oleh TVONE. Pada tahun 2016, febri bersama tiga rekannya sesama anggota PILAR (Tabloid UWG) yakni Irma, Ratna dan Fairuz membentuk sebuah tim LKTI untuk mengikuti LKTI PERHUTANI JAWA TIMUR tahun 2016 dengan mengusung judul “Pengembangan Ekowisata Air Terjun Sumber Pitu Dengan Konsep IT-Green Berbasis Website di Desa Duwet Krajan Kecamatan Tumpang Kabupaten Malang”, kesungguhan dan kekompakan mereka akhirnya berbuah hasil, satu bulan menunggu pengumuman dari Dinas Kehutanan Jawa Timur, akhirnya proposalnya menjadi nominasi sebagai proposal terbaik dan diuji dihadapan dewan juri kemarin pada jumat 21 Oktober 2016. Dengan percaya diri mereka berempat mempresentasikan hasil karya ilmiahnya tentang ekowisata air terjun yang berada di kawasan hutan lindung di kabupaten Malang, mampu meraih juara III. Kata Febri, ini semua dilakukan karena dukungan penuh dari semua pihak di UWG mulai dari awal hingga final, dan akhirnya meraih hasil maksimal walaupun hanya juara III.

Warek III & Tim Pemenang LKTI diruang Press Conference bersama Wartawati Surya Malang

Warek III & Tim Pemenang LKTI diruang Press Conference bersama Wartawati Surya Malang

Menurut febri dkk, secara kualitas proposal kita sudah bagus, begitu yang disampaikan oleh salah satu dewan juri “saat presentasi”, namun masih ada beberapa hal yang perlu disempurnakan sedikit. Kami pun cukup puas, walaupun yang awalnya dimulai dari tulisan ringan dan akhirnya tidak disangka menjadi finalis dan dapat juara III, sudah menjadi sebuah prestasi yang luar biasa buat kami (kata febri).

Selamat dan sukses disampaikan oleh seluruh sivitas akademika Universitas Widyagama Malang, atas prestasi yang diraih febri dkk dalam ajang LKTI PERHUTANI JATIM 2016, semoga ditahun mendatang dapat terus berkiprah dan meraih sukses, UWG Kampus Inovasi, UWG Jaya. (san/pip)

 

 

Berita Terbaru UWG