AIR MATA MENYIRATKAN RASA SYUKUR ABIDAH

by | Nov 20, 2018 | Berita | 0 comments

Jam 05.00 hari kedua Widyagama Gathering, beberapa peserta sudah siap di lobby hotel di daerah Gowongan ini. Acara hari ini adalah Lava Tour Merapi.

Dengan seragam Kampus Inovasi, jam 06.00 rombongan meluncur ke Gunung Merapi. Ditempat tujuan, 37 jeep sudah menunggu. Dengan kelompok masing-masing, satu per satu jeep meluncur ke lokasi bekas desa mbah Marijan yang sejak beberapa tahun yang lalu ini menjadi obyek wisata yang menarik bagi banyak kalangan.

Sebagaimana yang tersirat di wajah rektornya, seluruh peserta terlihat sangat antusias mengikuti rangkaian acara yang sudah diprogramkan. Di lokasi Batu Alien, penulis mencoba mengorek tanggapan salah seorang peserta. Abidah, SH, Kepala Bagian Kemahasiswaan, tak kuasa menahan air mata bahagianya saat ditanya bagaimana perasaannya mengikuti acara ini. Tidak banyak kata terlontar, tapi penulis sangat paham atas rasa syukur yang dirasakan perempuan kalem ini.

Dari Lava Tour Merapi yang diakhiri dengan berbasah-basah di Kali Kuning ini, target kunjungan dilanjutkan ke The Lost World Castle. Ekspresi kebahagiaan peserta juga terlihat jelas saat mereka mengabadikan moment-moment kebersamaan ini.

Sambutan Rektor UWG, Prof. Dr. Ir. Iwan Nugroho, MS saat makan malam menjadi kejutan tersendiri bagi seluruh peserta. Pasalnya, pria sederhana yang tahun depan akan mengakhiri masa jabatan keduanya sebagai Rektor UWG ini menjanjikan bahwa tahun depan moment kebersamaan ini akan dilanjutkan ke Bali. Tepuk tangan panjang menyambut sambutan singkatnya malam itu.

Setelah makan malam, sebagian besar peserta memanfaatkan sisa waktu dengan kembali menyusuri Malioboro, mengabadikan moment di beberapa sudut wilayah Kota Yogyakarta sisi sekitar Stasiun Tuga ini dengan maksimal. (san/pip/red:rh)

Berita Terbaru UWG