ONE DAY ACTION ala HMJ THP FP UWG

by | Dec 29, 2018 | Berita | 0 comments

Banyak cara untuk berbagi dan memberikan manfaat bagi sesama. Itu dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Hasil Pertanian Fakultas Pertanian (HMJ THP FP) Kampus Inovasi Universitas Widyagama Malang di penghujung tahun 2018 ini. Sebelum menikmati libur tahun baru yang juga merupakan masa minggu tenang, kelompok mahasiswa yang digawangi oleh Durotin Nasihah ini bertandang ke Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Darul Azhar Karangploso, mengusung kegiatan yang bertitel One Day Action.

Kegiatan ini bertujuan mengajak dan mengajarkan Pola Hidup Sehat dengan makanan sehat bergizi di jaman milenial. LKS dibawah pimpinan Hj. Zahrotul Hinduniyah, SH ini sengaja dipilih menjadi target sasaran karena 31 anak yatim dhuafa yang menjadi asuhannya mayoritas adalah anak-anak usia SD, yang sangat tepat menerima informasi ini.

Disamping memberikan tambahan wawasan, mahasiswa THP juga mengajari membuat kreasi Ice Cream dari bahan sayuran (sawi dan wortel) dengan topping buah naga dan pisang. Inovasi ini diberikan bukan hanya sekedar untuk extra fooding penghuni LKS Darul Azhar, tetapi diharapkan dapat dikembangkan sebagai upaya untuk menambah aktifitas bernilai ekonomi kepada para penghuni, terutama untuk para pengelola selain wirausaha yg sudah ada agar tidak terlalu menggantungkan nafas kehidupan LKS ini dari para donatur. Disamping sehat, ice cream sayur yang diperkenalkan ini memiliki rasa yang tidak kalah nikmatnya dibandingkan dengan ice cream yang sudah banyak beredar di pasaran.

Kegiatan yang didampingi oleh Ketua Program Studi THP Ir. Enny Sumaryati, MP dan Wakil Rektor lll Dr. Agus Tugas Sudjianto, ST, MT ini berlangsung sangat gayeng. Para penghuni LKS sangat antusias melihat cara pembuatan ice cream sayur yang diperagakan, terbukti dengan munculnya berbagai pertanyaan dari mereka.

Pada acara yang diprakarsai oleh Ketua HMJ THP, Achmad Firdaus Abdillah, tersebut para mahasiswa juga mengajak anak-anak penghuni LKS untuk menggunakan tumbler untuk tempat minuman, baik untuk bekal sekolah atau bepergian dengan tujuan mengurangi sampah plastik kemasan minuman.

Menariknya kegiatan ini membuat LKS berpredikat Panti Teladan Tingkat Jawa Timur dan Nasional tahun 2018 ini berharap para mahasiswa HMJ THP FP UWG ini berkenan datang lagi untuk berbagi ilmu kepada adik-adiknya di LKS yang didirikan sejak tahun 2000 ini.

Berita Terbaru UWG